Barcelona Pecahkan Rekor Nilai Sponsor Utama


Star News - Rekor angka sponsor utama yang selama ini dipegang Manchester United, akhirnya terpecahkan. Barcelona yang baru saja menjali kerjasama dengan perusahaan e-commerce asal Jepang, Rakuten, merupakan klub yang sanggup mengungguli prestasi Setan Merah Tersebut.

Seperti dikutip dari Sport.es, Barcelona akan mendapat bayaran 55 juta euro (setara Rp782 miliar) per tahun dari perusahaan perdagangan elektronik (e-commerce) terbesar di Jepang yang memiliki lebih dari 13 ribu pegawai tersebut.

Jumlah kesepakatan sponsor utama ini melebihi klub-klub besar mana pun.

Sebelumnya, MU yang memiliki kontrak dengan Chevrolet hingga 2021, mendapatkan 54 juta euro per tahun dari produsen mobil asal Amerika Serikat tersebut.

Sementara Chelsea yang berada di tempat ketiga mendapatkan 44 juta euro per tahun dari perusahaan ban asal Jepang, Yokohama. Raksasa Jerman, Bayern Munich, menempati posisi keempat dengan pendapatan 35 juta euro per tahun dari Deutsche Telekom.

Dari kesepakatan dengan Rakuten, Barcelona bisa saja mendapatkan lebih dari 55 juta euro per tahun. Dengan catatan ada prestasi lebih. Jika mampu memenangi Divisi Primera La Liga, klub yang bermarkas di Camp Nou itu akan mendapat tambahan bonus 1,5 juta. Sedangkan jika meraih gelar Liga Champions, ada tambahan sebesar 5 juta euro.

Kesepakatan antara Barca dengan Rakuten akan dimulai pada musim 2017/2018.

Posting Komentar

0 Komentar